Monday, May 4, 2015

Pelantikan Beach Safety Club SMK Negeri 1 Pangandaran

Pada Kamis, tanggal 24 April 2015 yang lalu SMK Negeri 1 Pangandaran khususnya kompetensi keahlian Nautica Kapal Penangkap Ikan (NKPI) mengadakan pelantikan dan pengukuhan anggota peserta Beach Safety Club atau lebih sering dikenal BASIC di kalangan anak anak pelayaran SMK Negeri 1 Pangandaran.
Pada kegiatan ini diikuti oleh seluruh Taruna tingkat X dan dibimbing oleh senior tingkat XI dan XII serta pada kegiatan ini juga melibatkan pihak BALAWISTA sebagai salahsatu instansi terkait untuk membantu lancarnya kegiatan pelantikan ini.
Tentunya kegiatan ini diadakan dengan tujuan membekali peserta didik dengan kemampuan dasar dasar penyelamatan di pantai. Sebagai sekolah pelayaran tentunya dituntut untuk bisa minimalnya berenang sesuai dengan tututan dunia kerja kedepannya.

A. Tempat Kegiatan
Kegiatan ini dilaksanakan di Pantai Barat, Pangandaran tepatnya didepan Basecamp Balawista. Hal ini dilakukan agar mempermudah pihak Balawista menyiapkan alat dan kebutuhan selama pelantikan berlangsung.

B. Jenis Kegiatan
Pada pelantikan ini para peserta didik diwajibkan mengikuti tahapan tahapan ujian yang akan diberikan oleh kakak kakak seniornya dibimbing oleh anggota Balawista sebagai mentornya. Adapun kegiatan kegiatannya adlah sebagai berikut :
1. Berlari menyusuri pinggir pantai
2. Berenang sejauh lebih dari 100 m dari pinggir pantai
3. Penyematan pakaian





Setelah semua tahapan diselesaikan, pada acara terakhir seluruh peserta diresmikan sebagai anggota Beach Safety Club (BASIC) oleh Bpk. Panca Haryono Veriyadi sebagai Pembina dari ekstrakulikuler jurusan tersebut.

No comments:

Post a Comment